Liputan6.com, Jakarta Indonesian Mining Association (IMA) menggelar Indonesia Mining Summit (IMS) 2023 di Mulia Resort Nusa Dua Bali, Selasa (10/10/2023) dengan tema keberlanjutan hilir atau Sustainable Downstream.
Tujuannya, menjadi wadah untuk merumuskan langkah-langkah strategis dalam memperkuat hilirisasi industri tambang yang berkelanjutan dalam rangka reindustrialisasi.
Ini sejalan dengan yang disampaikan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN yang telah berlangsung di Jakarta, 5-7 September 2023, bahwa Indonesia terus mendorong hilirisasi industri yang diharapkan akan menyejahterakan masyarakat.
“Hilirisasi berkelanjutan diharapkan akan membuka peluang Indonesia berpartisipasi dalam rantai rasok global, meningkatkan penerimaan negara, dan memperkuat daya saing ekonomi nasional,” ujar Ketua Umum IMA Rachmat Makkasau.
Rachmat menyatakan, IMA berharap adanya kebijakan hilirisasi yang berkelanjutan dan berkesinambungan dalam rangka memenuhi kebutuhan industri dalam negeri. Sehingga peluang Indonesia untuk berpartisipasi dalam rantai pasok global terbuka lebar.
“Untuk itu, di dalam Indonesia Mining Summit kami duduk bersama seluruh pemangku kepentingan menetapkan langkah-langkah untuk membantu pemerintah mempercepat hilirisasi dan mewujudkan hilirisasi tambang berkelanjutan demi mendukung peningkatan perekonomian Indonesia serta menciptakan multiplier effect bagi masyarakat Indonesia,” ungkapnya.
Sumber: Liputan6.com